Masjid kobe mempunyai sejarah yang menarik. Dibangun dengan dana wakaf pada tahun 1928 yang mempunyai makna gerbang tuhan dan merupakan salah satu bangunan yang tidak hancur meskipun di hantam bom selain itu Masjid Kobe juga merupakan masjid kebanggaan umat islam di jepang.
Masjid ini juga merupakan masjid pertama sekaligus tertua di Jepang yang dibangun pada tahun 1935.
Masjid ini dibangun pada tahun 1928 – 1935 yang dibangun dari dana wakaf muslim India, tatar dan turki yang mana dikumpulkan oleh islamic committee of kobe.
Walaupun bangunan Masjid Kobe tersebut sempat disita oleh Angkatan Laut Kekaisaran Jepang pada tahun 1943, namun Masjid Kobe masih berfungsi sebagai tempat beribadah sampai saat ini dan juga destinasi wisata yang paling populer dikalangan muslim.
Mempunyai gaya yang unik dengan gaya tradisional India oleh arsitek asal Ceko bernama Jan Josef Svagr.
Pada bagian luar masjid ini mempunyai gaya yang unik dan Indah dengan desain tradisional. Sedangkan pada bagian dalam tidak kalah indahnya karena disekeliling dinding redapat marmer putih dan lukisan emas.
Masjid Kobe dijadikan tempat berlindung selama perang dunia ke II. Selama perang dunia Kota Kobe sempat di bom tidak terkecuali masjid ini. Namun dengan perlindungan dari Allah masjid ini tetap bedeiri tegak walaupun bangunan disekitarnya hancur berantakan.
Tidak hanya itu, ketika terjadi gempa bumi Great Hanshin pada tahun 1995 yang tercata sebagai gempa bumi terdahsyat di Jepang, membuat kota kobe hancur kembali.
Namun tidak untuk masjid Kobe yang masih berdiri tegak hingga saat ini dan menjadi tempat untuk destinasi dan wisata halal ungggulan di jepang.
Selain itu kota kobe adalah gerbang pertamanya masuk islam di Negara Jepang hingga sampai saat ini islam berkembang pesat di Kota kobe berkat adanya masjid ini. Tidak heran jika masjid kobe ini menjadi kebanggan oleh muslim di jepang.